Cerita Gus Irfan Yusuf Hasyim Kepala Badan Haji “Diserbu” Titipan Calon Petugas Haji 2025

Kepala Badan Penyelenggara Haji Gus Irfan Yusuf Hasyim menyampaikan paparan saat kegiatan seleksi calon Petugas Haji 2025 yang digelar di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Selasa (17/12/2024)
Kepala Badan Penyelenggara Haji Gus Irfan Yusuf Hasyim menyampaikan paparan saat kegiatan seleksi calon Petugas Haji 2025 yang digelar di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Selasa (17/12/2024)

HALO JEPARA– Cerita Gus Irfan Yusuf Hasyim Kepala Badan Penyelenggara Haji yang “diserbu” nama-nama titipan calon Petugas Haji 2025.

Nama-nama calon Petugas Haji 2025 dititipkan oleh berbagai pihak, mulai dari pejabat, kawan organisasi, penyelenggara madrasah serta pondok pesantren dan berbagai elemen lainnya.

Hal itu disampaikan Gus Irfan saat sambutan kegiatan Seleksi CAT Rekrutmen Calon Petugas PPIH Arab Saudi Pusat Tahun 1446 H/2025 M yang digelar di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Selasa (17/12/2024).

Menurut cucu pendiri NU KH Hasyim Asy’ari ini meski mendapat banyak titipan nama, namun pihaknya menegaskan jika proses seleksi calon Petugas Haji 2025 akan digelar secara transparan dan akuntabel.

Pihaknya menyarankan para tokoh maupun koleganya agar tetap mengikuti mekanisme yang berlaku.

LIHAT JUGA :  Seni Ukir Diusulkan jadi Warisan Budaya Tak Benda ke UNESCO, Ketua DPRD Jepara Apresiasi Waket MPR RI

“Yang WA titip nama ini nama itu banyak sekali. Saya cuma jawab silakan daftar, ikut tes, mudah-mudahan lolos,” ujar Gus Irfan.

Seleksi CAT Rekrutmen Calon Petugas PPIH Arab Saudi Pusat Tahun 1446 H/2025 M diikuti 1900 peserta dari seluruh Indonesia. Jurnalis HALO JEPARA (halojepara.id) termasuk salah satu peserta seleksi calon Petugas Haji 2025.

Ribuan peserta itu terbagi dalam beberapa bidang layanan. Mulai dari Media Center Haji (MCH), Akomodasi, Transportasi, Kesehatan, Perlindungan Jamaah (Linjam) dan lainnya.

Dari 1900 peserta calon Petugas Haji 2025 tingkat pusat itu, rencananya hanya akan diambil sekitar 10 persen saja. Atau jika dihitung hanya sekitar 190 nama yang bakal dipilih.

Nama-nama Petugas Haji 2025 lainnya diambil dari proses seleksi yang dilakukan di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.

LIHAT JUGA :  Santri Ma'had Aly Hingga Disabilitas Bisa Daftar Seleksi CPNS Kemenag, Resmi Dibuka 1 September 2024

Menurut Gus Irfan, pihaknya memang berkomitmen menggelar proses seleksi calon Petugas Haji 2025 yang transparan dan akuntabel. Proses itu diproyeksikan akan menghasilkan Petugas Haji 2025 yang kompeten, profesional dan berkinerja positif.

“Tahun ini harus lebih baik dari sebelumnya. Saat memantau seleksi di tingkat daerah ada petugas yang saya tegur karena diduga main-main. Tapi itu kasuistik karena rata-rata seleksi tingkat daerah sudah bagus, 90 persen sudah oke,” ujarnya.

Dirjen Penyelenggara Haji dan Umroh Kemenag RI, Hilman Latief mengatakan pihaknya seiring sejalan dengan langkah Badan Penyelenggara Haji.

Pihaknya ingin proses seleksi yang transparan dan akuntabel ini akan berimbas positif untuk menggenjot indeks kepuasan jemaah haji tahun 2025.

LIHAT JUGA :  Umat Islam Perlu Tahu, Ada 3.488 Kitab Hadis yang Bisa Diakses dengan Mudah dan Gratis, Cek Caranya

“Kita harus siap jika dibilang sombong dan angkuh karena tidak melayani berbagai titipan-titipan itu. Saya juga banyak dapat titipan dari berbagai pihak, tapi sikap saya jelas, ikuti saja prosesnya sesuai ketentuan yang ada,” jelas Hilman.

Berdasar data, kata Hilman jumlah peminat calon Petugas Haji 2025 mencapai puluhan ribu orang. Untuk tingkat daerah sekitar 60 ribu peminat. Sedang untuk tingkat pusat belasan ribu peminat.

“Jadi yang sudah buat akun itu 11 ribu. Lalu dari jumlah itu 5900 yang submit di sistem. Setelah diteliti 1900 yang lolos verifikasi. Nah itu yang ikut tes seleksi hari ini. Semoga lolos semua,” kelakar Hilman.

“Tapi yang pasti proses yang kita lakukan transparan dan akuntabel,” tandasnya.